Selasa, 07 Februari 2012

Kenangan


#Simple Life – Kenangan
by sihijau

yesterday is a history, today is a gift and tomorrow is a present.

Hari ini akan menjadi sebuah kenangan, besok akan menjadi hari baru yang penuh kejutan, dan setiap waktu yang berlalu adalah hadiah terindah.

Kenangan itu pasti akan ada selama hari esok akan terus berjalan. Bahkan ketika kita meninggalkan dunia, kenangan akan tetap ada.

So, i just realize kenangan adalah bagian dari sebuah cerita tentang kehidupan kita.

Kalau tidak ada kenangan-kenangan masa lalu, mungkin hari ini takkan pernah ada.

Kenangan itu bisa membuat kita menangis, bisa membuat ktia merindu, bisa membuat kita marah, bisa membuat kita tersenyum.

Apapun kenangan itu, bersyukurlah atas adanya mereka.

Maafkan masa lalu yang menyakitkan, ingatlah masa yang membuatmu tersenyum , dan berjalanlah sekarang. Simple!

Hidup di masa lalu, hanya akan mengurangi kebahagian di hari baru yang Tuhan berikan. Biarkan masa lalu itu menjadi kenangan yang tetap ada untuk menjadikan kita pribadi yang lebih baik lagi di masa sekarang.

di masa lalu, kita boleh bertemu banyak kejadian dan di masa depanpun, kita akan bertemu dengan kejadian lainnya.

Semua indah pada waktuNya.

Ya, berterima kasihlah pada kenangan itu.

Tersenyumlah akan adanya kenangan itu.

Maafkanlah kenangan yang menyakitkan itu.



This is a simple life!



Berjalan dan nikmati hari - hari baru yang akan menjadi kenangan.



Meskipun kenangan itu sangat menyakitkan, bukan berarti kita harus membenci kenangan itukan? Namun yang harus dilakukan adalah memaafkan orang-orang di masa lalu yang menyakitimu dan yang membuat kenangan buruk itu. Membenci masa lalu hanya akan menutup jalanmu untuk melihat kebahagiaan di depan matamu. :)

Maka, kita bisa kembali menikmati hari-hari baru yang penuh kejutan.



Simple life! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar