1. Ubi, wortel, labu, melon kuning (cantaloupe) dan sayuran berdaun hijau seperti bayam mengandung tinggi beta-karoten yang sangat baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi.
2. Hindari makan daging jika sedang flu, karena lemak hewani menghalangi kemampuan tubuh untuk menyingkirkan kuman penyebab flu, sehingga flu akan lama atau lebih parah.
3. Tari perut bisa membantu memperkuat otot perut dan dasar panggul perempuan. Ini bisa membantu meningkatkan sensitivitas dan orgasme selama berhubungan seks.
4. Gerakan tari Country dapat membantu kepadatan tulang, kekuatan pada pergelangan kaki, stabilitas dan keseimbangan.
5. Pepaya mengandung papain yang dapat membantu dalam pencernaan dengan memecah protein, sehingga dapat membantu Anda diet dengan merasa tetap puas dan kenyang.
6. Humor dapat menjadi obat mujarab untuk menghilangkan stres, depresi, suasana hati yang buruk, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi rasa takut.
7. Sarapan pisang bisa cepat turunkan berat badan karena merupakan sumber pati resisten, yang bisa memaksa tubuh menggunakan lemak untuk menyimpan energi, bukan karbohidrat.
8. Teka-teki silang, catur, puzzle dan Sudoku dapat melatih otak sehingga dapat menjauhkan gejala demensia atau kepikunan.
9. Latihan pernapasan dalam seperti pada yoga, pilates dan tai chi, serta olahraga dayung dan renang merupakan cara tepat untuk mengoptimalkan tinggi badan.
10. Bulutangkis memiliki banyak manfaat, seperti membakar banyak kalori, memberi manfaat kardio yang lebih besar, melatih kekuatan kaki, serta dapat meningkatkan kepadatan tulang.
Selasa, 30 November 2010
Inilah Keuntungan Bila Anda Menarik Napas Dalam-Dalam
Menarik napas dalam-dalam adalah hal penting bagi kesehatan fisik maupun emosi. Tetapi, karena bernapas cenderung dianggap sebuah refleks menyebabkan aktivitas menghirup napas secara dalam sering dilupakan.
Mulai sekarang, luangkan waktu sejenak untuk menarik napas dalam-dalam hingga Anda merasa ada udara melewati hidung melalui perut hingga keluar lewat mulut. Ketahui manfaat lainnya dari menarik napas dalam-dalam, seperti dikutip dari Reader Digest.
Meredam stres
Bernapas secara dalam membantu mengurangi stres ketika Anda sedang merasa tertekan. Lewat cara ini tubuh akan mengirimkan sinyal untuk memperlambat reaksi di otak, sehingga ada perubahan hormonal dan faktor-faktor fisiologis lain. Efeknya adalah memperlambat denyut jantung serta menurunkan tekanan darah yang tinggi saat stres.
Menurunkan tekanan darah
Bernapas secara dalam merangsang munculnya oksida nitrat alami yang berfungsi membuat seseorang lebih tenang. Zat tersebut akan memasuki paru-paru bahkan pusat otak, sehingga tekanan darah yang dalam keadaan tinggi bisa menurun.
Memperlambat denyut jantung
Saat kondisi emosi meninggi dan detak jantung terasa cepat, tariklah napas dalam-dalam. Cara ini bisa sangat efektif menurunkan detak jantung saat kondisi Anda sedang stres. "Ambil napas dalam-dalam dengan benar, lakukanlah sebanyak tiga kali. Detak jantuk dan tekanan darah pun akan menurun," kata Dr. Abramson.
Menurunkan amarah
Ambil napas secara dalam ketika Anda mulai merasa emosi sedang meninggi. "Saat marah, tubuh akan merasa tertekan, dengan bernapas secara dalam bisa menurunkan emosi dan tekanan yang muncul," kata Robert Nicholson, Ph.D., asisten profesor dari Saint Louis University.
Mencegah makan berlebihan
Stres adalah salah satu pemicu utama nafsu makan. Agar tidak makan berlebihan ketika stres, Anda bisa mengatasinya dengan latihan pernapasan. Ketika nafsu makan muncul saat stres, ambil napas secara perlahan dan singkirkan makanan dari pikiran dan fokuslah untuk relaksasi.
Mulai sekarang, luangkan waktu sejenak untuk menarik napas dalam-dalam hingga Anda merasa ada udara melewati hidung melalui perut hingga keluar lewat mulut. Ketahui manfaat lainnya dari menarik napas dalam-dalam, seperti dikutip dari Reader Digest.
Meredam stres
Bernapas secara dalam membantu mengurangi stres ketika Anda sedang merasa tertekan. Lewat cara ini tubuh akan mengirimkan sinyal untuk memperlambat reaksi di otak, sehingga ada perubahan hormonal dan faktor-faktor fisiologis lain. Efeknya adalah memperlambat denyut jantung serta menurunkan tekanan darah yang tinggi saat stres.
Menurunkan tekanan darah
Bernapas secara dalam merangsang munculnya oksida nitrat alami yang berfungsi membuat seseorang lebih tenang. Zat tersebut akan memasuki paru-paru bahkan pusat otak, sehingga tekanan darah yang dalam keadaan tinggi bisa menurun.
Memperlambat denyut jantung
Saat kondisi emosi meninggi dan detak jantung terasa cepat, tariklah napas dalam-dalam. Cara ini bisa sangat efektif menurunkan detak jantung saat kondisi Anda sedang stres. "Ambil napas dalam-dalam dengan benar, lakukanlah sebanyak tiga kali. Detak jantuk dan tekanan darah pun akan menurun," kata Dr. Abramson.
Menurunkan amarah
Ambil napas secara dalam ketika Anda mulai merasa emosi sedang meninggi. "Saat marah, tubuh akan merasa tertekan, dengan bernapas secara dalam bisa menurunkan emosi dan tekanan yang muncul," kata Robert Nicholson, Ph.D., asisten profesor dari Saint Louis University.
Mencegah makan berlebihan
Stres adalah salah satu pemicu utama nafsu makan. Agar tidak makan berlebihan ketika stres, Anda bisa mengatasinya dengan latihan pernapasan. Ketika nafsu makan muncul saat stres, ambil napas secara perlahan dan singkirkan makanan dari pikiran dan fokuslah untuk relaksasi.
Teknik Pernapasan untuk 4 Penyakit
Dalam sehari manusia bernapas kurang lebih 20.000 kali sehingga tak banyak yang sempat memperhatikan tekniknya. Dengan menguasai teknik tertentu dalam menarik dan mengeluarkan napas 4 penyakit ini bisa diatasi tanpa harus memakai obat.
"Bernapas dengan teknik yang benar diyakini bisa membantu sistem pencernaan dan terbukti bisa menenangkan pikiran serta meredakan nyeri. Sebaliknya, teknik yang salah bisa menyebabkan seseorang mudah tersinggung, panik dan rentan mengalami depresi," ungkap Dr David Lewis, ahli saraf dari Sussex University.
Dikutip dari Dailymail, Selasa (30/11/2010), Dr Lewis memaparkan beberapa teknik pernapasan untuk mengatasi keluhan-keluhan ringan berikut ini.
1. Nyeri
Teknik pernapasan dalam melalui perut dapat mengaktifkan saraf parasimpatis, sehingga mampu meredakan nyeri dan ketegangan. Cukup dilakukan 2 kali sehari, masing-masing selama 2-3 menit.
Caranya dengan berbaring telentang, satu tangan di dada dan satu lagi di perut. Tarik napas dalam-dalam menggunakan perut, hitung sampai 5 sambil membayangkan balon yang makin menggembung, lalu lepaskan perlahan dalam hitungan yang sama.
Tangan diletakkan di dada dan perut untuk memastikan napas dilakukan melalui perut, bukan dada.
2. Gelisah
Teknik pernapasan ritmis bisa meredakan kegelisahan yang ditandai dengan frekuensi napas yang cepat atau disebut juga napas memburu. Intinya adalah memperlambat ritme pernapasan dan sedapat mungkin memberi jeda di antara setiap tarikan napas dan saat melepaskannya.
Teknik ini bisa dilakukan dengan berbaring di tempat tidur, dengan satu tangan berada di dada dan satunya lagi di perut tepat di bawah tulang iga, lalu bernapaslah melalui hidung sebanyak 12-20 kali tiap menit. Pastikan tangan yang di perut lebih sering bergerak, sebagai tanda bahwa pernapasan terjadi di perut bukan dada.
3. Asma
Tidak diragukan lagi, teknik pernapasan adalah salah satu cara ampuh mengendalikan asma. Beberapa teknik latihan yoga untuk penderita asma juga memperikan teknik pernapasan dengan porsi paling dominan.
Ketika melepaskan napas, lakukan melalui mulut dengan memberi tekanan di bagian belakang tenggorokan seperti saat menghembuskan uap untuk membersihkan kacamata. Kemudian tarik napas melalui hidung, lakukan sedalam-dalamnya hingga mengeluarkan bunyi yang kuat.
4. Lemah lesu
Kurangnya pasokan oksigen ke otot dan otak adalah penyebab
gejala lemah lesu saat lelah dan mengantuk. Selain butuh napas yang dalam untuk mengambil oksigen sebanyak-banyaknya, diafragma juga harus dirangsang agar lebih aktif memompa napas.
Caranya dengan menutup salah satu lubang hidung, lalu menarik napas perlahan selama 3 detik. Buka lubang hidung yang ditutup, kemudian tutup lubang satunya yang semula terbuka dan hembuskan napas kuat-kuat seperti hendak meniup lilin. Pastikan paru-paru kosong dengan menghembuskannya selama 3 detik.
"Bernapas dengan teknik yang benar diyakini bisa membantu sistem pencernaan dan terbukti bisa menenangkan pikiran serta meredakan nyeri. Sebaliknya, teknik yang salah bisa menyebabkan seseorang mudah tersinggung, panik dan rentan mengalami depresi," ungkap Dr David Lewis, ahli saraf dari Sussex University.
Dikutip dari Dailymail, Selasa (30/11/2010), Dr Lewis memaparkan beberapa teknik pernapasan untuk mengatasi keluhan-keluhan ringan berikut ini.
1. Nyeri
Teknik pernapasan dalam melalui perut dapat mengaktifkan saraf parasimpatis, sehingga mampu meredakan nyeri dan ketegangan. Cukup dilakukan 2 kali sehari, masing-masing selama 2-3 menit.
Caranya dengan berbaring telentang, satu tangan di dada dan satu lagi di perut. Tarik napas dalam-dalam menggunakan perut, hitung sampai 5 sambil membayangkan balon yang makin menggembung, lalu lepaskan perlahan dalam hitungan yang sama.
Tangan diletakkan di dada dan perut untuk memastikan napas dilakukan melalui perut, bukan dada.
2. Gelisah
Teknik pernapasan ritmis bisa meredakan kegelisahan yang ditandai dengan frekuensi napas yang cepat atau disebut juga napas memburu. Intinya adalah memperlambat ritme pernapasan dan sedapat mungkin memberi jeda di antara setiap tarikan napas dan saat melepaskannya.
Teknik ini bisa dilakukan dengan berbaring di tempat tidur, dengan satu tangan berada di dada dan satunya lagi di perut tepat di bawah tulang iga, lalu bernapaslah melalui hidung sebanyak 12-20 kali tiap menit. Pastikan tangan yang di perut lebih sering bergerak, sebagai tanda bahwa pernapasan terjadi di perut bukan dada.
3. Asma
Tidak diragukan lagi, teknik pernapasan adalah salah satu cara ampuh mengendalikan asma. Beberapa teknik latihan yoga untuk penderita asma juga memperikan teknik pernapasan dengan porsi paling dominan.
Ketika melepaskan napas, lakukan melalui mulut dengan memberi tekanan di bagian belakang tenggorokan seperti saat menghembuskan uap untuk membersihkan kacamata. Kemudian tarik napas melalui hidung, lakukan sedalam-dalamnya hingga mengeluarkan bunyi yang kuat.
4. Lemah lesu
Kurangnya pasokan oksigen ke otot dan otak adalah penyebab
gejala lemah lesu saat lelah dan mengantuk. Selain butuh napas yang dalam untuk mengambil oksigen sebanyak-banyaknya, diafragma juga harus dirangsang agar lebih aktif memompa napas.
Caranya dengan menutup salah satu lubang hidung, lalu menarik napas perlahan selama 3 detik. Buka lubang hidung yang ditutup, kemudian tutup lubang satunya yang semula terbuka dan hembuskan napas kuat-kuat seperti hendak meniup lilin. Pastikan paru-paru kosong dengan menghembuskannya selama 3 detik.
Menyingkirkan Lemak di Perut
Dibandingkan timbunan lemak di bagian tubuh lain, lemak di perut paling banyak menyebabkan masalah. Lemak di perut juga dapat menggangu penampilan, sehingga banyak orang berusaha menghilangkan lemak perut. Ada beberapa cara sehat untuk menyingkirkan lemak di perut.
Jika lemak sudah menumpuk di perut, tubuh tidak lagi menyebarkan kelebihan lemak ke seluruh bagian tubuh. Lemak yang suka 'berkumpul' di perut adalah lemak visceral atau intra-abdomen, yaitu lemak yang berhubungan dengan kolesterol tinggi, insulin tinggi, trigliserida tinggi, tekanan darah tinggi dan masalah lainnya.
Inilah yang menyebabkan lemak di perut dapat memicu berbagai penyakit berbahaya, seperti penyakit jantung, hipertensi, kolesterol tinggi, kanker, diabetes, lemot (berpikir lambat), sleep apnea (gangguan tidur) dan masalah kandung empedu.
Dilansir Health24, Selasa (30/11/2010), berikut beberapa cara sehat untuk dapat menyingkitkan lemak di perut:
Tidak minum alkohol
Alkohol dan gula dalam bir cenderung memperlambat metabolisme tubuh, sehingga menimbun lemak di perut. Minuman beralkohol juga mengandung senyawa estrogenik yang dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon dan berkontribusi untuk mendapatkan lemak. Alkohol diketahui memperlambat kemampuan tubuh untuk membakar lemak lebih dari 30 persen.
Lakukan latihan aerobik dan kardiovaskular
Cara yang paling efektif untuk mengurangi lemak di seluruh tubuh termasuk di perut adalah dengan memulai program latihan teratur aerobik dan kardiovaskular.
Latihan yang dapat menghilangkan lemak di perut misalnya berjalan, berenang, berlari, bersepeda, sepak bola, tenis, squash, lompat tali, dayung dan berbagai olahraga lainnya.
Lakukan latihan otot perut
Setelah menghilangkan lemak di tubuh, perlu juga melakukan beberapa latihan yang dapat meningkatkan kekuatan otot perut. Latihan otot perut dapat mencegah lemak 'berkumpul' lagi di perut. Contoh latihan yang dapat memperkuat otot perut adalah sit up atau berbagai latihan gym.
Perhatikan makanan
Semua latihan tidak akan berarti bila tidak dikombinasikan dengan diet sehat dan seimbang. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan dari makanan:
1. Minum 8 sampai 12 gelas air putih untuk dapat membantu metabolisme tubuh
2. Kurangi makanan manis, berlemak, gorengan, makan olahan (keripik, pizza, fast food, soda, kue, dll).
3. Makan lebih banyak gandum, roti dan sereal.
4. Perbanyak makan sayur dan buah
5. Makan lebih banyak serat larut (apel dikupas, gandum, ceri, dll).
Rileks
Pastikan meluangkan waktu dan bersantai secara teratur. Stres telah terbukti menyebabkan ketidakseimbangan hormon, terutama yang melibatkan hormon kortisol, yang dikeluarkan selama stres dan dapat menstimulasi penyimpanan lemak di sekitar perut.
Jika lemak sudah menumpuk di perut, tubuh tidak lagi menyebarkan kelebihan lemak ke seluruh bagian tubuh. Lemak yang suka 'berkumpul' di perut adalah lemak visceral atau intra-abdomen, yaitu lemak yang berhubungan dengan kolesterol tinggi, insulin tinggi, trigliserida tinggi, tekanan darah tinggi dan masalah lainnya.
Inilah yang menyebabkan lemak di perut dapat memicu berbagai penyakit berbahaya, seperti penyakit jantung, hipertensi, kolesterol tinggi, kanker, diabetes, lemot (berpikir lambat), sleep apnea (gangguan tidur) dan masalah kandung empedu.
Dilansir Health24, Selasa (30/11/2010), berikut beberapa cara sehat untuk dapat menyingkitkan lemak di perut:
Tidak minum alkohol
Alkohol dan gula dalam bir cenderung memperlambat metabolisme tubuh, sehingga menimbun lemak di perut. Minuman beralkohol juga mengandung senyawa estrogenik yang dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon dan berkontribusi untuk mendapatkan lemak. Alkohol diketahui memperlambat kemampuan tubuh untuk membakar lemak lebih dari 30 persen.
Lakukan latihan aerobik dan kardiovaskular
Cara yang paling efektif untuk mengurangi lemak di seluruh tubuh termasuk di perut adalah dengan memulai program latihan teratur aerobik dan kardiovaskular.
Latihan yang dapat menghilangkan lemak di perut misalnya berjalan, berenang, berlari, bersepeda, sepak bola, tenis, squash, lompat tali, dayung dan berbagai olahraga lainnya.
Lakukan latihan otot perut
Setelah menghilangkan lemak di tubuh, perlu juga melakukan beberapa latihan yang dapat meningkatkan kekuatan otot perut. Latihan otot perut dapat mencegah lemak 'berkumpul' lagi di perut. Contoh latihan yang dapat memperkuat otot perut adalah sit up atau berbagai latihan gym.
Perhatikan makanan
Semua latihan tidak akan berarti bila tidak dikombinasikan dengan diet sehat dan seimbang. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan dari makanan:
1. Minum 8 sampai 12 gelas air putih untuk dapat membantu metabolisme tubuh
2. Kurangi makanan manis, berlemak, gorengan, makan olahan (keripik, pizza, fast food, soda, kue, dll).
3. Makan lebih banyak gandum, roti dan sereal.
4. Perbanyak makan sayur dan buah
5. Makan lebih banyak serat larut (apel dikupas, gandum, ceri, dll).
Rileks
Pastikan meluangkan waktu dan bersantai secara teratur. Stres telah terbukti menyebabkan ketidakseimbangan hormon, terutama yang melibatkan hormon kortisol, yang dikeluarkan selama stres dan dapat menstimulasi penyimpanan lemak di sekitar perut.
Lubang Hidung Kanan dan Kiri Punya Fungsi Berbeda
Manusia diciptakan dengan dua lubang hidung kanan dan kiri yang lebih sering menghirup dan menghembuskan udara secara bersamaan. Tapi tahukah Anda bila lubang hidung kanan dan kiri memiliki fungsi berbeda?
Lubang hidung kanan dan kiri masing-masing memiliki fungsi yang berbeda. Menghembuskan napas dari masing-masing lubang pun memiliki khasiat penyembuhan yang berbeda.
Dilansir Sanatansociety, Selasa (30/11/2010) setiap lubang hidung ketika beroperasi secara independen dapat mempengaruhi kimia tubuh dengan cara yang berbeda. Ketika kedua lubang hidung bekerja secara bersamaan, kimia tubuh juga mengalami perubahan.
Lubang hidung kanan sering diibaratkan sebagai matahari yang memiliki karakter panas. Lubang hidung kanan berfungsi mengeluarkan udara panas dalam tubuh, sehingga dapat meningkatkan sekresi asam.
Lubang hidung kiri diibaratkan sebagai bulan yang mengeluarkan udara dingin. Menghembuskan udara dari lubang hidung kiri dapat meningkatkan pengeluaran alkali (basa).
Baik lubang hidung kanan dan kiri berhubungan dengan sisi berlawanan dari belahan otak dan lobus penciuman. Hidung berada dalam kontak langsung dengan hipotalamus melalui jalur dengan lobus pencium di otak. Hipotalamus adalah bagian dari sistem limbik, yang terkait dengan emosi dan motivasi.
Lubang hidung melalui proses respirasi dihubungkan dengan respons neuromotor dan dengan sistem saraf otonom. Respons neuromotor ini mempengaruhi belahan otak (hemisphere) dan juga aktivitas kimia otak, yang pada akhirnya mempengaruhi semua fungsi tubuh.
Bernapas melalui lubang hidung kiri mempengaruhi aktivitas kortikal otak di sisi kanan, dan sebaliknya. Belahan otak kanan yang dipengaruhi oleh dominasi lubang hidung sebelah kiri, terkait dengan kemampuan emosional, visual, relaksasi dan kegiatan yang bersifat feminin.
Sedangkan belahan otak kiri, yang dirangsang oleh dominasi lubang hidung kanan, dihubungkan dengan kegiatan verbal, lebih energik dan rasional.
Fungsi masing-masing lubang hidung bisa dirasakan pada saat proses penyembuhan. Contoh masing-masing fungsi lubang hidung antara lain:
Bernapas dominan lubang hidung kanan
1. Meredakan sakit kepala
2. Dapat membantu menyembuhkan gangguan pencernaan kronis
3. Meringankan susah buang air besar (sembelit) dan susah makan
Bernapas dominan lubang hidung kiri
1. Dapat meredakan stres
2. Mengatasi kesulitan tidur (insomnia). Caranya, berbaring di sisi kanan dan bernapas dengan lubang hidung kiri (menurup lubang hidung kanan) selama 25 sampai 30 menit.
Lubang hidung kanan dan kiri masing-masing memiliki fungsi yang berbeda. Menghembuskan napas dari masing-masing lubang pun memiliki khasiat penyembuhan yang berbeda.
Dilansir Sanatansociety, Selasa (30/11/2010) setiap lubang hidung ketika beroperasi secara independen dapat mempengaruhi kimia tubuh dengan cara yang berbeda. Ketika kedua lubang hidung bekerja secara bersamaan, kimia tubuh juga mengalami perubahan.
Lubang hidung kanan sering diibaratkan sebagai matahari yang memiliki karakter panas. Lubang hidung kanan berfungsi mengeluarkan udara panas dalam tubuh, sehingga dapat meningkatkan sekresi asam.
Lubang hidung kiri diibaratkan sebagai bulan yang mengeluarkan udara dingin. Menghembuskan udara dari lubang hidung kiri dapat meningkatkan pengeluaran alkali (basa).
Baik lubang hidung kanan dan kiri berhubungan dengan sisi berlawanan dari belahan otak dan lobus penciuman. Hidung berada dalam kontak langsung dengan hipotalamus melalui jalur dengan lobus pencium di otak. Hipotalamus adalah bagian dari sistem limbik, yang terkait dengan emosi dan motivasi.
Lubang hidung melalui proses respirasi dihubungkan dengan respons neuromotor dan dengan sistem saraf otonom. Respons neuromotor ini mempengaruhi belahan otak (hemisphere) dan juga aktivitas kimia otak, yang pada akhirnya mempengaruhi semua fungsi tubuh.
Bernapas melalui lubang hidung kiri mempengaruhi aktivitas kortikal otak di sisi kanan, dan sebaliknya. Belahan otak kanan yang dipengaruhi oleh dominasi lubang hidung sebelah kiri, terkait dengan kemampuan emosional, visual, relaksasi dan kegiatan yang bersifat feminin.
Sedangkan belahan otak kiri, yang dirangsang oleh dominasi lubang hidung kanan, dihubungkan dengan kegiatan verbal, lebih energik dan rasional.
Fungsi masing-masing lubang hidung bisa dirasakan pada saat proses penyembuhan. Contoh masing-masing fungsi lubang hidung antara lain:
Bernapas dominan lubang hidung kanan
1. Meredakan sakit kepala
2. Dapat membantu menyembuhkan gangguan pencernaan kronis
3. Meringankan susah buang air besar (sembelit) dan susah makan
Bernapas dominan lubang hidung kiri
1. Dapat meredakan stres
2. Mengatasi kesulitan tidur (insomnia). Caranya, berbaring di sisi kanan dan bernapas dengan lubang hidung kiri (menurup lubang hidung kanan) selama 25 sampai 30 menit.
Rabu, 24 November 2010
7 Alasan Anda Perlu Makan Telur
Telur itu sungguh lezat, terutama bagian kuning telurnya. Tak heran bila orang senang mengolah telur menjadi lauk teman makan nasi. Selain lezat, telur ternyata juga menyimpan berbagai manfaat untuk kesehatan. Bila Anda masih ragu untuk mengonsumsi telur karena khawatir kolesterol naik, ada tujuh hal yang bisa Anda pertimbangkan lagi:
1. Sumber protein.
Telur sumber protein yang alami, bahkan merupakan satu dari protein berkualitas tertinggi. Bahan makanan ini menyediakan semua asam amino yang diperlukan oleh tubuh kita.
2. Sumber energi. Butuh sarapan kilat? Ambil saja telur rebus.
Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan berprotein tinggi untuk sarapan, seperti telur, bisa membantu Anda merasa lebih berenergi dan lebih kenyang sepanjang hari. Manfaat sarapan sendiri juga untuk memperbaiki memori dan meningkatkan konsentrasi.
3. Telur itu ekonomis.
Bila dirata-rata, per butir telur harganya hanya Rp 1.200-Rp 1.400. Artinya, jauh lebih murah daripada bahan makanan berprotein tinggi lain per porsinya.
4. Telur baik untuk jantung.
Penelitian yang telah dilakukan selama lebih dari 30 tahun menyimpulkan bahwa orang dewasa yang sehat bisa menikmati telur tanpa memengaruhi risiko penyakit jantung.
5. Gampang dimasak.
Hanya dengan direbus, dibuat telur mata sapi, atau telur dadar, Anda bisa mendapatkan sarapan yang lezat. Waktu memasaknya tak lebih lama daripada jika Anda membuat sereal atau oatmeal.
6. Baik untuk perkembangan janin.
Telur merupakan sumber kolin, nutrisi penting untuk perkembangan janin dan bayi. Ibu hamil yang mendapatkan cukup kolin dalam menu makanannya bisa membantu mengurangi risiko cacat lahir tertentu pada bayi, dan mendukung perkembangan otak dan memorinya.
7. Mengandung vitamin dan mineral.
Sebutir telur memiliki 13 vitamin dan mineral penting dalam jumlah yang bervariasi. Sebutir telur juga hanya mengandung 70 kalori. Jadi selama tak dikonsumsi berlebihan, telur aman dikonsumsi setiap hari.
1. Sumber protein.
Telur sumber protein yang alami, bahkan merupakan satu dari protein berkualitas tertinggi. Bahan makanan ini menyediakan semua asam amino yang diperlukan oleh tubuh kita.
2. Sumber energi. Butuh sarapan kilat? Ambil saja telur rebus.
Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan berprotein tinggi untuk sarapan, seperti telur, bisa membantu Anda merasa lebih berenergi dan lebih kenyang sepanjang hari. Manfaat sarapan sendiri juga untuk memperbaiki memori dan meningkatkan konsentrasi.
3. Telur itu ekonomis.
Bila dirata-rata, per butir telur harganya hanya Rp 1.200-Rp 1.400. Artinya, jauh lebih murah daripada bahan makanan berprotein tinggi lain per porsinya.
4. Telur baik untuk jantung.
Penelitian yang telah dilakukan selama lebih dari 30 tahun menyimpulkan bahwa orang dewasa yang sehat bisa menikmati telur tanpa memengaruhi risiko penyakit jantung.
5. Gampang dimasak.
Hanya dengan direbus, dibuat telur mata sapi, atau telur dadar, Anda bisa mendapatkan sarapan yang lezat. Waktu memasaknya tak lebih lama daripada jika Anda membuat sereal atau oatmeal.
6. Baik untuk perkembangan janin.
Telur merupakan sumber kolin, nutrisi penting untuk perkembangan janin dan bayi. Ibu hamil yang mendapatkan cukup kolin dalam menu makanannya bisa membantu mengurangi risiko cacat lahir tertentu pada bayi, dan mendukung perkembangan otak dan memorinya.
7. Mengandung vitamin dan mineral.
Sebutir telur memiliki 13 vitamin dan mineral penting dalam jumlah yang bervariasi. Sebutir telur juga hanya mengandung 70 kalori. Jadi selama tak dikonsumsi berlebihan, telur aman dikonsumsi setiap hari.
Tanda-tanda Pulih Dari Sakit Hati
Sakit hati karena hubungan cinta yang tak berjalan sesuai keinginan bisa dialami siapapun. Namun ada saatnya untuk pulih dari rasa itu.
Sayangnya tak semua orang sadar kalau ia telah berhasil pulih dari rasa sakit hati dan siap menjalani hubungan yang baru. Berikut beberapa tanda seseorang pulih dari rasa sakit hati seperti yang dikutip dari Sheknows.
1. Tak lagi terobsesi masa lalu
Hubungan cinta yang lalu tak lagi menghantui Anda. Anda bahkan sudah lupa apa yang dulu membuat hubungan itu tidak berhasil. Itu adalah salah satu tanda, Anda tak lagi merasa sakit hati.
2. Tak ada lagi amarah
Mengingat masa lalu tak lagi membuat Anda marah. Pengalaman buruk itu justru bisa Anda jadikan lelucon yang lucu. Itulah salah satu tanda Anda siap untuk melangkah.
3. Mulai tertarik dengan orang lain
Jika selama ini Anda merasa tak ada yang bisa menandingi mantan Anda. Hari-hari Anda masih diisi dengan memori mengenai dirinya. Namun hari ini, Anda sudah mulai merasa tertarik dengan pria lain. Pria itu bisa membuat Anda merasa bahagia. Ini berarti tandanya Anda siap membuka lembaran baru.
4. Anda menikmati kesendirian
Belum ada pria lain yang mengisi hati Anda. Namun kedamaian dan kebahagiaan bisa Anda rasakan walau tengah berstatus single. Itu berarti Anda telah pulih dari sakit hati.
Sayangnya tak semua orang sadar kalau ia telah berhasil pulih dari rasa sakit hati dan siap menjalani hubungan yang baru. Berikut beberapa tanda seseorang pulih dari rasa sakit hati seperti yang dikutip dari Sheknows.
1. Tak lagi terobsesi masa lalu
Hubungan cinta yang lalu tak lagi menghantui Anda. Anda bahkan sudah lupa apa yang dulu membuat hubungan itu tidak berhasil. Itu adalah salah satu tanda, Anda tak lagi merasa sakit hati.
2. Tak ada lagi amarah
Mengingat masa lalu tak lagi membuat Anda marah. Pengalaman buruk itu justru bisa Anda jadikan lelucon yang lucu. Itulah salah satu tanda Anda siap untuk melangkah.
3. Mulai tertarik dengan orang lain
Jika selama ini Anda merasa tak ada yang bisa menandingi mantan Anda. Hari-hari Anda masih diisi dengan memori mengenai dirinya. Namun hari ini, Anda sudah mulai merasa tertarik dengan pria lain. Pria itu bisa membuat Anda merasa bahagia. Ini berarti tandanya Anda siap membuka lembaran baru.
4. Anda menikmati kesendirian
Belum ada pria lain yang mengisi hati Anda. Namun kedamaian dan kebahagiaan bisa Anda rasakan walau tengah berstatus single. Itu berarti Anda telah pulih dari sakit hati.
Tips Meminta Maaf pada Pasangan
Setiap manusia pasti pernah melakukan kesalahan, baik dalam hubungan dengan keluarga, teman maupun pasangan. Kesalahan tersebut kadang disadari dengan cepat, kadang setelah beberapa lama.
Jika Anda telah menyadari kesalahan yang diperbuat, tips dari thirdage berikut ini dapat membantu.
Sadari kesalahan
Ketika Anda menyadari kesalahan yang diperbuat, maka akuilah dan mintalah maaf. Gunakan kesalahan ini sebagai kesempatan untuk belajar dan berkembang. Janganlah takut akan hukuman atau penolakan, permintaan maaf akan membuat pasangan lebih mudah untuk menerima dan memaafkan.
Akui kesalahan
Ketakuan terhadap mengakui kesalahan disebabkan dari budaya menyalahkan dan menuduh yang ada di lingkungan sekitar saat tumbuh kembang. Saat melakukan kesalahan, maka fokuslah pada kesalahan tersebut daripada berusaha memperbaiki kesalahan tanpa meminta maaf.
Pola meminta maaf
Mulailah dengan mengakui kesalahan yang telah diperbuat. Bicaralah secara langsung dengan pasangan Anda. Kemudian ucapkanlah permohonan maaf. Jelaskan bagaimana cara Anda memperbaikinya atau berusaha untuk tidak mengulanginya lagi. Terakhir, katakan bahwa Anda mengharapkan si dia mau memaafkan Anda.
Jika Anda telah menyadari kesalahan yang diperbuat, tips dari thirdage berikut ini dapat membantu.
Sadari kesalahan
Ketika Anda menyadari kesalahan yang diperbuat, maka akuilah dan mintalah maaf. Gunakan kesalahan ini sebagai kesempatan untuk belajar dan berkembang. Janganlah takut akan hukuman atau penolakan, permintaan maaf akan membuat pasangan lebih mudah untuk menerima dan memaafkan.
Akui kesalahan
Ketakuan terhadap mengakui kesalahan disebabkan dari budaya menyalahkan dan menuduh yang ada di lingkungan sekitar saat tumbuh kembang. Saat melakukan kesalahan, maka fokuslah pada kesalahan tersebut daripada berusaha memperbaiki kesalahan tanpa meminta maaf.
Pola meminta maaf
Mulailah dengan mengakui kesalahan yang telah diperbuat. Bicaralah secara langsung dengan pasangan Anda. Kemudian ucapkanlah permohonan maaf. Jelaskan bagaimana cara Anda memperbaikinya atau berusaha untuk tidak mengulanginya lagi. Terakhir, katakan bahwa Anda mengharapkan si dia mau memaafkan Anda.
Selasa, 23 November 2010
10 hal yg harus anda ketahui
1. Doa bukanlah "ban serap" yang dapat kamu keluarkan ketika dalam masalah, tapi adalah "kemudi" yang menunjukkan arah yang tepat.
2. Kenapa kaca depan mobil sangat besar dan kaca spion begitu kecil? Karena masa lalu kita tidak sepenting masa depan kita. Jadi, pandanglah ke depan dan majulah.
3. Pertemanan itu seperti sebuah buku. Hanya membutuhkan waktu beberapa detik untuk membakarnya, tapi membutuhkan waktu tahunan untuk menulisnya.
4. Semua hal dalam hidup adalah sementara. Jika berlangsung baik, nikmatilah, karena tidak akan bertahan selamanya. Jika berlangsung salah, jangan khawatir, karena juga tidak akan bertahan lama.
5. Teman lama adalah emas! Teman baru adalah berlian! Jika kamu mendapat sebuah berlian, jangan lupakan emas! Karena untuk mempertahankan sebuah berlian, kamu selalu memerlukan dasar emas.
6. Seringkali ketika kita hilang harapan dan berpikir ini adalah akhir dari segalanya, Tuhan tersenyum dari atas dan berkata " Tenang, sayang, itu hanyalah bengkokan, bukan akhir!
7. Ketika Tuhan memecahkan masalahmu, kamu memiliki kepercayaan pada kemampuanNya; ketika Tuhan tidak memecahkan masalahmu, Dia memiliki kepercayaan pada kemampuanmu.
8. Seorang buta bertanya pada St. Anthony : "Apakah ada yang lebih buruk daripada kehilangan penglihatan mata?" Dia menjawab : "Ya, kehilangan visimu!"
9. Ketika kamu berdoa untuk orang lain, Tuhan mendengarkanmu dan memberkati mereka, dan terkadang, ketika kamu aman dan gembira, ingat bahwa seseorang telah mendoakanmu.
10. Khawatir tidak akan menghilangkan masalah besok, hanya akan menghilangkan kedamaian hari ini. Jika kamu menikmatinya, mohon mengirimkan ke orang lain. Karena akan mencerahkan hari seseorang
2. Kenapa kaca depan mobil sangat besar dan kaca spion begitu kecil? Karena masa lalu kita tidak sepenting masa depan kita. Jadi, pandanglah ke depan dan majulah.
3. Pertemanan itu seperti sebuah buku. Hanya membutuhkan waktu beberapa detik untuk membakarnya, tapi membutuhkan waktu tahunan untuk menulisnya.
4. Semua hal dalam hidup adalah sementara. Jika berlangsung baik, nikmatilah, karena tidak akan bertahan selamanya. Jika berlangsung salah, jangan khawatir, karena juga tidak akan bertahan lama.
5. Teman lama adalah emas! Teman baru adalah berlian! Jika kamu mendapat sebuah berlian, jangan lupakan emas! Karena untuk mempertahankan sebuah berlian, kamu selalu memerlukan dasar emas.
6. Seringkali ketika kita hilang harapan dan berpikir ini adalah akhir dari segalanya, Tuhan tersenyum dari atas dan berkata " Tenang, sayang, itu hanyalah bengkokan, bukan akhir!
7. Ketika Tuhan memecahkan masalahmu, kamu memiliki kepercayaan pada kemampuanNya; ketika Tuhan tidak memecahkan masalahmu, Dia memiliki kepercayaan pada kemampuanmu.
8. Seorang buta bertanya pada St. Anthony : "Apakah ada yang lebih buruk daripada kehilangan penglihatan mata?" Dia menjawab : "Ya, kehilangan visimu!"
9. Ketika kamu berdoa untuk orang lain, Tuhan mendengarkanmu dan memberkati mereka, dan terkadang, ketika kamu aman dan gembira, ingat bahwa seseorang telah mendoakanmu.
10. Khawatir tidak akan menghilangkan masalah besok, hanya akan menghilangkan kedamaian hari ini. Jika kamu menikmatinya, mohon mengirimkan ke orang lain. Karena akan mencerahkan hari seseorang
Senin, 15 November 2010
All about Einstein
Meski ia mengatakan, "Aku tidak punya bakat khusus. Aku hanyalah orang yang penasaran." namun nama "Einstein" sangat identik dengan kata "Jenius". Hampir tidak ada seorangpun yang menolak jika Einstein dikatakan sebagai prototipe manusia jenius.
Berikut berbagai pemikiran dan pendapat sang maskot ilmuwan modern:
-Hakikatku adalah yang aku pikirkan, bukan apa yang aku rasakan ( ini yg ane gak setujuharunya dua duanya : de rejected)
-Selagi ada cinta tidak perlu ada lagi pertanyaan
-Aku Berpikir terus menerus berbulan-bulan dan bertahun tahun, sembilan puluh sembilan kali dan kesimpulannya salah. Untuk yang keseratus aku benar.
-Kalau mereka ingin menemuiku, aku ada disini. Kalau mereka ingin bertemu dengan pakaianku, bukalah lemariku dan tunjukkan pada mereka. (Ketika istrinya memintanya berganti untuk menemui Duta Besar Jerman)
-Kebanyakan orang mengatakan bahwa kecerdasanlah yang melahirkan seorang ilmuwan besar. Mereka salah, karakterlah yang melahirkannya.
-Tanda kecerdasan sejati bukanlah pengetahuan tapi imajinasi.
-Imajinasi lebih berharga daripada ilmu pengetahuan. Logika akan membawa Anda dari A ke B. Imajinasi akan membawa Anda kemana-mana.
-Tidak ada eksperimen yang bisa membuktikan aku benar, namun sebaliknya sebuah eksperimen saja bisa membuktikan aku salah.
-Orang-orang seperti kita, yang percaya pada fisika, mengetahui bahwa perbedaan antara masa lalu, masa kini, dan masa depan hanyalah sebuah ilusi yang terus menerus ada.
-Dunia ini adalah sebuah tempat yang berbahaya untuk didiami, bukan karena orang-orangnya jahat, tapi karena orang-orangnya tak perduli.
-Mencari kebenaran lebih bernilai dibandingkan menguasainya.
-Hidup itu seperti naik sepeda. Agar tetap seimbang, kau harus terus bergerak.
-Sudah saatnya cita-cita kesuksesan diganti dengan cita-cita pengabdian.
-Lebih mudah mengubah plutonium dari pada mengubah sifat jahat manusia.
-Tidak ada yang lebih merusak martabat pemerintah dan hukum negeri dibanding meloloskan undang-undang yang tidak bisa ditegakkan.
-Belajarlah dari masa lalu, hiduplah untuk masa depan. Yang terpenting adalah tidak berhenti bertanya.
-The most beautiful thing we can experience is the mysterious.
-Ilmu pengetahuan tanpa agama= buta, agama tanpa ilmu pengetahuan=lumpuh.
Berikut berbagai pemikiran dan pendapat sang maskot ilmuwan modern:
-Hakikatku adalah yang aku pikirkan, bukan apa yang aku rasakan ( ini yg ane gak setujuharunya dua duanya : de rejected)
-Selagi ada cinta tidak perlu ada lagi pertanyaan
-Aku Berpikir terus menerus berbulan-bulan dan bertahun tahun, sembilan puluh sembilan kali dan kesimpulannya salah. Untuk yang keseratus aku benar.
-Kalau mereka ingin menemuiku, aku ada disini. Kalau mereka ingin bertemu dengan pakaianku, bukalah lemariku dan tunjukkan pada mereka. (Ketika istrinya memintanya berganti untuk menemui Duta Besar Jerman)
-Kebanyakan orang mengatakan bahwa kecerdasanlah yang melahirkan seorang ilmuwan besar. Mereka salah, karakterlah yang melahirkannya.
-Tanda kecerdasan sejati bukanlah pengetahuan tapi imajinasi.
-Imajinasi lebih berharga daripada ilmu pengetahuan. Logika akan membawa Anda dari A ke B. Imajinasi akan membawa Anda kemana-mana.
-Tidak ada eksperimen yang bisa membuktikan aku benar, namun sebaliknya sebuah eksperimen saja bisa membuktikan aku salah.
-Orang-orang seperti kita, yang percaya pada fisika, mengetahui bahwa perbedaan antara masa lalu, masa kini, dan masa depan hanyalah sebuah ilusi yang terus menerus ada.
-Dunia ini adalah sebuah tempat yang berbahaya untuk didiami, bukan karena orang-orangnya jahat, tapi karena orang-orangnya tak perduli.
-Mencari kebenaran lebih bernilai dibandingkan menguasainya.
-Hidup itu seperti naik sepeda. Agar tetap seimbang, kau harus terus bergerak.
-Sudah saatnya cita-cita kesuksesan diganti dengan cita-cita pengabdian.
-Lebih mudah mengubah plutonium dari pada mengubah sifat jahat manusia.
-Tidak ada yang lebih merusak martabat pemerintah dan hukum negeri dibanding meloloskan undang-undang yang tidak bisa ditegakkan.
-Belajarlah dari masa lalu, hiduplah untuk masa depan. Yang terpenting adalah tidak berhenti bertanya.
-The most beautiful thing we can experience is the mysterious.
-Ilmu pengetahuan tanpa agama= buta, agama tanpa ilmu pengetahuan=lumpuh.
Kamis, 11 November 2010
Think Simple, Act Simple
Ketika kita memikirkan sebuah hal, ada kerumitan yang terjadi dalam pikiran kita. Bagaimana bila yang sebenarnya rumit, adalah simple.
Kerumitan tercipta karena sebuah ide yang simple, pada akhirnya akan menjadi seperti virus yang menyebar dan akhirnya menjadi rumit.
Seperti pikiran kita, ketika kita memikirkan sesuatu yang rumit, sebenarnya tidak serumit yang kita bayangkan. Tapi simple. Bahkan, ketika kita sudah memikirkan sesuatu yang simple, mungkin akan berakhir pada sesuatu yang rumit. Pada akhirnya kita menyadari, bahwa sebenarnya memang simple.
Saat yang simple itu terjadi, akhirnya kita mengetahui bahwa ini menakutkan. Dan kembali akhirnya menjadi rumit.
Seperti sebuah maze, sebenarnya selalu ada jalan keluar di balik maze tersebut, tapi karena berliku-liku akhirnya terkesan rumit, padahal sebenarnya tidak serumit itu. Bahkan sangat simple. Ketika buntu, jalan mundur, dan cari jalan lagi. Begitu terus. Akhirnya menjadi rumit, lagi-lagi karena hal yang menakutkan itu menyebar dalam pikiran kita.
Simple idea, yang tertanam adalah ketakutan. Dasarnya manusia adalah penakut. Menakutkan hari esok, mencemaskan masa depan. Akhirnya, ketakutan itu tersebar bagaikan virus. Padahal, dasarnya, hidup adalah simple!
So, saatnya kita melakukan hal yang simple itu. JUST DO IT! urusan ternyata rumit atau tidak, itu urusan belakangan. Lakukanlah apa yang harus dan bisa kamu lakukan. Sama seperti mimpi. Sebuah mimpi yang simple, pada kenyataan akan terlihat rumit, tetapi ketika kita melakukan, pada akhirnya kita akan menyadari, ‘tidak serumit’ yang terbayangkan.
Tanamkan ide baru, bahwa SEMUA BAIK-BAIK saja. Hanya cukup lihat hidup ini simple, lakukan se simple mungkin, karena semua bisa dilakukan asalkan ada keyakinan bahwa kau bisa!
Catatan Si Hijau
Kerumitan tercipta karena sebuah ide yang simple, pada akhirnya akan menjadi seperti virus yang menyebar dan akhirnya menjadi rumit.
Seperti pikiran kita, ketika kita memikirkan sesuatu yang rumit, sebenarnya tidak serumit yang kita bayangkan. Tapi simple. Bahkan, ketika kita sudah memikirkan sesuatu yang simple, mungkin akan berakhir pada sesuatu yang rumit. Pada akhirnya kita menyadari, bahwa sebenarnya memang simple.
Saat yang simple itu terjadi, akhirnya kita mengetahui bahwa ini menakutkan. Dan kembali akhirnya menjadi rumit.
Seperti sebuah maze, sebenarnya selalu ada jalan keluar di balik maze tersebut, tapi karena berliku-liku akhirnya terkesan rumit, padahal sebenarnya tidak serumit itu. Bahkan sangat simple. Ketika buntu, jalan mundur, dan cari jalan lagi. Begitu terus. Akhirnya menjadi rumit, lagi-lagi karena hal yang menakutkan itu menyebar dalam pikiran kita.
Simple idea, yang tertanam adalah ketakutan. Dasarnya manusia adalah penakut. Menakutkan hari esok, mencemaskan masa depan. Akhirnya, ketakutan itu tersebar bagaikan virus. Padahal, dasarnya, hidup adalah simple!
So, saatnya kita melakukan hal yang simple itu. JUST DO IT! urusan ternyata rumit atau tidak, itu urusan belakangan. Lakukanlah apa yang harus dan bisa kamu lakukan. Sama seperti mimpi. Sebuah mimpi yang simple, pada kenyataan akan terlihat rumit, tetapi ketika kita melakukan, pada akhirnya kita akan menyadari, ‘tidak serumit’ yang terbayangkan.
Tanamkan ide baru, bahwa SEMUA BAIK-BAIK saja. Hanya cukup lihat hidup ini simple, lakukan se simple mungkin, karena semua bisa dilakukan asalkan ada keyakinan bahwa kau bisa!
Catatan Si Hijau
Selasa, 09 November 2010
3 Langkah Menghindari Stres di Kantor
Menjalankan rutinitas tanpa stres bukanlah hal yang mudah. Pekerjaan yang menumpuk bisa membuat Anda kewalahan, ditambah lagi deadline yang harus segera diselesaikan bisa menambah tingkat stres.
Jika bekerja dalam keadaan stres tentunya hasil yang didapat tidak maksimal. Untuk meredam stres, ikuti tiga langkah berikut ini, seperti dikutip articlesnatch.
Meja tetap rapi
Meja yang penuh dengan kertas-kertas akan menyulitkan Anda untuk mencari dokumen penting, sehingga dapat memperlambat pekerjaan Anda. Meja yang berantakan juga dapat memicu tingkat stres. Oleh sebab itu, menjaga meja agar tetap rapi dan terorganisir sangat penting untuk membantu pekerjaan lebih cepat selesai dan menghindari stres.
Menyederhanakan pekerjaan
Belajarlah untuk lebih santai dalam berpikir dan menyelesaikan pekerjaan. Hindari hal-hal rumit dalam hidup Anda, seperti mencampuri pekerjaan orang lain. Kondisi tersebut dapat memicu Anda semakin stres. Fokuslah terhadap prioritas pekerjaan agar terhindar dari beban stres yang menumpuk.
Rasa humor
Lingkungan yang terlalu kaku dan serius bisa berdampak pada kondisi tertekan. Maka dari itu, rasa humor memiliki peran besar saat di kantor. Guyonan dengan rekan kerja lainnya akan menciptakan lingkungan Kerja yang nyaman dan kondusif. Anda juga bisa membuka situs video di komputer, pilihlah tontonan yang dapat membuat Anda tertawa. Namun ingat! lakukan ini selama jam istirahat agar tida
Jika bekerja dalam keadaan stres tentunya hasil yang didapat tidak maksimal. Untuk meredam stres, ikuti tiga langkah berikut ini, seperti dikutip articlesnatch.
Meja tetap rapi
Meja yang penuh dengan kertas-kertas akan menyulitkan Anda untuk mencari dokumen penting, sehingga dapat memperlambat pekerjaan Anda. Meja yang berantakan juga dapat memicu tingkat stres. Oleh sebab itu, menjaga meja agar tetap rapi dan terorganisir sangat penting untuk membantu pekerjaan lebih cepat selesai dan menghindari stres.
Menyederhanakan pekerjaan
Belajarlah untuk lebih santai dalam berpikir dan menyelesaikan pekerjaan. Hindari hal-hal rumit dalam hidup Anda, seperti mencampuri pekerjaan orang lain. Kondisi tersebut dapat memicu Anda semakin stres. Fokuslah terhadap prioritas pekerjaan agar terhindar dari beban stres yang menumpuk.
Rasa humor
Lingkungan yang terlalu kaku dan serius bisa berdampak pada kondisi tertekan. Maka dari itu, rasa humor memiliki peran besar saat di kantor. Guyonan dengan rekan kerja lainnya akan menciptakan lingkungan Kerja yang nyaman dan kondusif. Anda juga bisa membuka situs video di komputer, pilihlah tontonan yang dapat membuat Anda tertawa. Namun ingat! lakukan ini selama jam istirahat agar tida
Blue Note
Bimbang dalam pertahanan yang goyah
terlalu besar hembusan angin dan badai
Seakan tak pernah berhenti mengikuti
sanggupkah berdiri dgn tegar
Tuhan berilah kekuatan yg kesekian kali
Tak bisa dihitung dgn jari semua pertolonganmu
Hanya bisa bersujud bersimbah air mata
Bersama tetesan kepiluan dan kepedihan yg memuncak
Hanya harap, doa dan usaha yg dikerahkan
Agar semua menjadi terbaik dari yg terbaik yg harus diperoleh
Tunjukan kuasamu utk jalan lurus yg diridhoi
Semoga semua akan cepat terlewati bersama mendungnya hari
terlalu besar hembusan angin dan badai
Seakan tak pernah berhenti mengikuti
sanggupkah berdiri dgn tegar
Tuhan berilah kekuatan yg kesekian kali
Tak bisa dihitung dgn jari semua pertolonganmu
Hanya bisa bersujud bersimbah air mata
Bersama tetesan kepiluan dan kepedihan yg memuncak
Hanya harap, doa dan usaha yg dikerahkan
Agar semua menjadi terbaik dari yg terbaik yg harus diperoleh
Tunjukan kuasamu utk jalan lurus yg diridhoi
Semoga semua akan cepat terlewati bersama mendungnya hari
Tuhan...adakah Kau?
Malam berganti, haripun kan berakhir.
Bertanya dalam kesesakkan, menangis diluput duka.
Adakah Kau?
Lagi dan lagi mencari kebenaran dari sebuah pembuktian.
Mengalahkan takut, dengan hadirNya,
apadaya, hanya bisa bertanya.
Goyah tahanku, akibat terpaan angin mengguncang cepat.
Tuhan adakah, Kau?
sungguhNya, kau tak perlu mencari lagi. Karena disinilah Aku ada.
Di dekatmu, berada di hatiMu,
SesungguhNya, aku tidak pernah meninggalkanmu, walau hanya sejenak.
Bolehkah aku percaya, meski tidak sesuai logikaku?
Bolehkah aku katakan, bahwa Dia ada, meski Dia tidak terlihat?
Aku takkan meninggalkanmu, inilah janjiKu.
Catatan Si Hijau
Bertanya dalam kesesakkan, menangis diluput duka.
Adakah Kau?
Lagi dan lagi mencari kebenaran dari sebuah pembuktian.
Mengalahkan takut, dengan hadirNya,
apadaya, hanya bisa bertanya.
Goyah tahanku, akibat terpaan angin mengguncang cepat.
Tuhan adakah, Kau?
sungguhNya, kau tak perlu mencari lagi. Karena disinilah Aku ada.
Di dekatmu, berada di hatiMu,
SesungguhNya, aku tidak pernah meninggalkanmu, walau hanya sejenak.
Bolehkah aku percaya, meski tidak sesuai logikaku?
Bolehkah aku katakan, bahwa Dia ada, meski Dia tidak terlihat?
Aku takkan meninggalkanmu, inilah janjiKu.
Catatan Si Hijau
Senin, 08 November 2010
Campur Aduk
Weekend kmrn habis ngajakin nafis renang, eh siangnya badannya panas dah gitu ee nya mencret, wah ini mah dah pasti kena gastro lg, duuuh nyesel bgt knapa ngajakin nafis berenang heuuh malah jd sakit sampe hari senin pagi pun badannya masih panas, tp cuma aku kompres air anget sm dikasih parasetamol waktu suhu badannya dah 39 lebih, hr senin pagi bingung berangkat kerja apa ngga soalnya pagi2 badannya masih panas, tp akhirnya berangkat kerja jg walaupun dgn perasaan yg super duper cemas, bentar2 sms n telp nanyain keadaan nafis, tp kata adikku siang harinya panasnya dah turun n malam harinya plg ke rumah nafis udah jingkrak2, nyanyi2 sm bawelnya dah keluar lg hehe... pdhl kmrn tuh lemeees bgt sampe tiduran terus, diajak mainpun ga mau,,,, alhamdulillah ya Allah kau berikan kesehatan pd nafis, sakitnya cuma 1 hari aja & mgkn karena selama ini tdk pernah terkena obat2an n antibiotik dr dokter kali ya, maka nya sistem kekebalan tubuhnya makin hari makin meningkat karena itulah hukum alamnya, duuh senengnya karena diriku bisa melewati ujian ini, dan tetep RUD Rational Use of Drugs, krn Makin banyak obat, makin besar kemungkinan efek sampingnya (termasuk kerusakan hati). Sebagai contoh adalah gabungan beberapa obat dalam satu puyer. orang tua umumnya tidak menyadari bahwa puyer tersebut terdiri dari beberapa obat. Tidak tertutup kemungkinan obat-obat tersebut saling berinteraksi." makanya ayo kita ubah mindset kita dlm menangani anak sakit, jgn bentar2 ke dokter, panas dikit ke dokter, batpil ke dokter, sama dokternya paling dikasih puyer yg isinya berbagai macam obat yg kita ga tau obat apa aja yg dicampur dan saling berinteraksi atau tidak obat2an tsb. Kalo anak Panas atau batpil doank mah cukup home treatment aja, yg penting banyakin cairan, apakah itu air putih, susu atau jus. Pokonya hari ini lg seneng krn nafis sembuhnya cepet bgt n masih bertahan dgn rekor blm pernah ke dokter kalo nafis sakit alhamdulillah jgn sampe ke dokter.
Makanan Penangkal Gejala Pilek dan Flu
Di musim pancaroba seperti sekarang, flu dan pilek merupakan penyakit
yang paling sering menyerang. Gejala flu seperti hidung tersumbat, meler, batuk serta demam tentunya sangat mengganggu aktivitas. Makanan tertentu dapat mengurangi gejala dan mempercepat pemulihan pilek dan flu.
Dilansir Livestrong, Senin (8/11/2010), berikut beberapa makanan yang dapat meredakan gejala pilek dan flu:
1. Cairan hangat
Menurut University of Maryland Medical Center, cairan hangat dapat membantu mengurangi hidung tersumbat dan gangguan pernapasan yang terkait dengan pilek dan flu. Cairan hangat juga dapat melonggarkan lendir serta membantu menghalau virus dari sel-sel tubuh. Kaldu, sup dan teh hangat adalah pilihan yang efektif untuk meredakan gejala flu.
2. Cabai rawit
"Cabai rawit segar dapat membantu Anda meringankan gejala flu dan pilek," tulis Dr James Balch dan Phyllis Balch dalam bukunya Prescription for Nutritional Healing.
Capsaicin yang terdapat di cabai merupakan senyawa kimia yang dapat membantu meningkatkan sirkulasi, memberikan nutrisi dan vitamin untuk sel yang terinfeksi. Panas capsaicin juga dapat membantu mengurangi sumbatan di dada dan rongga hidung.
3. Jahe
Jahe mengandung senyawa antivirus yang dapat membantu menghancurkan virus yang menyebabkan influenza dan pilek. Makanan ini juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mendukung produksi senyawa antibakteri serta antivirus alami.
4. Zinc
Makanan yang mengandung banyak zinc dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi gejala pilek dan flu. Kacang, buncis, makanan laut (seafood), daging merah, telur dan kedelai merupakan makanan yang menjadi sumber zinc.
5. Bawang putih
Bawang putih mengandung senyawa kimia yang menawarkan sifat antibiotik yang kuat dan juga antivirus. Senyawa ini dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk menghancurkan virus pilek dan flu. Bawang putih juga dapat meningkatkan sirkulasi, membantu sistem peredaran darah, serta memberikan nutrisi penting seperti oksigen dan hidrasi pada sel-sel tubuh.
yang paling sering menyerang. Gejala flu seperti hidung tersumbat, meler, batuk serta demam tentunya sangat mengganggu aktivitas. Makanan tertentu dapat mengurangi gejala dan mempercepat pemulihan pilek dan flu.
Dilansir Livestrong, Senin (8/11/2010), berikut beberapa makanan yang dapat meredakan gejala pilek dan flu:
1. Cairan hangat
Menurut University of Maryland Medical Center, cairan hangat dapat membantu mengurangi hidung tersumbat dan gangguan pernapasan yang terkait dengan pilek dan flu. Cairan hangat juga dapat melonggarkan lendir serta membantu menghalau virus dari sel-sel tubuh. Kaldu, sup dan teh hangat adalah pilihan yang efektif untuk meredakan gejala flu.
2. Cabai rawit
"Cabai rawit segar dapat membantu Anda meringankan gejala flu dan pilek," tulis Dr James Balch dan Phyllis Balch dalam bukunya Prescription for Nutritional Healing.
Capsaicin yang terdapat di cabai merupakan senyawa kimia yang dapat membantu meningkatkan sirkulasi, memberikan nutrisi dan vitamin untuk sel yang terinfeksi. Panas capsaicin juga dapat membantu mengurangi sumbatan di dada dan rongga hidung.
3. Jahe
Jahe mengandung senyawa antivirus yang dapat membantu menghancurkan virus yang menyebabkan influenza dan pilek. Makanan ini juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mendukung produksi senyawa antibakteri serta antivirus alami.
4. Zinc
Makanan yang mengandung banyak zinc dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi gejala pilek dan flu. Kacang, buncis, makanan laut (seafood), daging merah, telur dan kedelai merupakan makanan yang menjadi sumber zinc.
5. Bawang putih
Bawang putih mengandung senyawa kimia yang menawarkan sifat antibiotik yang kuat dan juga antivirus. Senyawa ini dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk menghancurkan virus pilek dan flu. Bawang putih juga dapat meningkatkan sirkulasi, membantu sistem peredaran darah, serta memberikan nutrisi penting seperti oksigen dan hidrasi pada sel-sel tubuh.
Senin, 01 November 2010
10 Makanan Penyembuh
Biarlah makanan menjadi obatmu. Kata-kata tabib Yunani kuno bernama Hippocrates itu begitu populer di dunia kedokteran. Pesan itulah yang kemudian mendorong para ilmuwan mencari tahu manfaat makanan bagi kesehatan tubuh.
Selama bertahun-tahun, para ahli gizi melakukan penelitian untuk mengidentifikasi manfaat nutrisi dari makanan tertentu. Mereka mempelajari protein, karbohidrat, kalori, lemak, mineral dan vitamin untuk menentukan manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Berikut sejumlah makanan yang memberi banyak manfaat untuk tubuh, seperti dikutip laman Methods of Healing.
1. Madu
Penelitian menunjukkan bahwa madu mengandung antibakteri dan antivirus. Studi lebih dalam menyebut madu bermanfaat untuk menyembuhkan luka dan baik untuk kesehatan pencernaan.
2. Green Tea
Penelitian menunjukkan, teh hijau membantu mengurangi risiko kanker, stroke, dan penyakit jantung. Teh hijau juga diyakini membantu mencegah penyakit diabetes tipe dua dan osteoporosis, serta meredakan radang usus.
3. Kenari
Makan 1,5 ons kenari setiap hari bisa menjadi makanan diet rendah lemak jenuh dan kolesterol yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner.
4. Blueberry
Adalah salah satu buah dengan tingkat antioksidan tinggi. Kandungan zat di dalamnya membantu memperlambat penuaan, mengurangi risiko diabetes, menurunkan kolesterol, meningkatkan keterampilan motorik, serta menunjang kesehatan kemih dan penglihatan. Blueberry juga memiliki sifat antiinflamasi.
5. Delima
Sebagai buah kaya antioksidan, sebuah penelitian menunjukkan bahwa delima membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan menurunkan tekanan darah. Bahkan, membantu menurunkan kolesterol dan mengurangi risiko kanker tertentu.
6. Rempah-rempah
Kayu manis membantu menurunkan kolesterol dan menstabilkan gula darah. Jahe membantu memperbaiki kesehatan pencernaan, dan mengandung antiinflamasi. Manfaat jahe sebagai pencegah kanker juga tengah dipelajari. Sementara sifat antiinflamasi kunyit diyakini dapat memperlambat perkembangan penyakit Alzheimer serta mengurangi risiko kanker.
7. Yogurt
Yang terbaik adalah yogurt polos. Kandungan kalsium, magnesium, Vitamin B-2 & B-12, dan probiotik yang dikenal sebagai bakteri baik dalam usus, bermanfaat menyehatkan sistem pencernaan serta kekebalan tubuh. Konsumsi yogurt secara teratur juga diyakini membantu menurunkan kolesterol.
8. Cokelat hitam
Jenis cokelat ini menawarkan manfaat baik bagi sistem kardiovaskular serta perlindungan dari kanker. Tak hanya itu, mengonsumsi cokelat hitam juga bisa membangkitkan suasana hati yang baik untuk kesehatan emosional dan mental.
9. Salmon
Salmon kaya omega-3 asam lemak dan protein, rendah kalori, rendah lemak jenuh, dan memiliki sifat antiinflamasi. Manfaat kesehatan ikan salmon termasuk pencegahan diabetes, Alzheimer, kanker serta menyehatkan sistem kardiovaskular.
10. Brokoli
Brokoli penuh dengan vitamin seperti asam folat, vitamin A, B6 dan K. Mineral seperti kalsium dan kalium membuatnya lebih sehat. Brokoli dianggap sebagai makanan penyembuhan yang diaktifkan oleh phytochemical indole-3-carbinol dan sulforaphane, membantu melawan kanker.
Selama bertahun-tahun, para ahli gizi melakukan penelitian untuk mengidentifikasi manfaat nutrisi dari makanan tertentu. Mereka mempelajari protein, karbohidrat, kalori, lemak, mineral dan vitamin untuk menentukan manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Berikut sejumlah makanan yang memberi banyak manfaat untuk tubuh, seperti dikutip laman Methods of Healing.
1. Madu
Penelitian menunjukkan bahwa madu mengandung antibakteri dan antivirus. Studi lebih dalam menyebut madu bermanfaat untuk menyembuhkan luka dan baik untuk kesehatan pencernaan.
2. Green Tea
Penelitian menunjukkan, teh hijau membantu mengurangi risiko kanker, stroke, dan penyakit jantung. Teh hijau juga diyakini membantu mencegah penyakit diabetes tipe dua dan osteoporosis, serta meredakan radang usus.
3. Kenari
Makan 1,5 ons kenari setiap hari bisa menjadi makanan diet rendah lemak jenuh dan kolesterol yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner.
4. Blueberry
Adalah salah satu buah dengan tingkat antioksidan tinggi. Kandungan zat di dalamnya membantu memperlambat penuaan, mengurangi risiko diabetes, menurunkan kolesterol, meningkatkan keterampilan motorik, serta menunjang kesehatan kemih dan penglihatan. Blueberry juga memiliki sifat antiinflamasi.
5. Delima
Sebagai buah kaya antioksidan, sebuah penelitian menunjukkan bahwa delima membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan menurunkan tekanan darah. Bahkan, membantu menurunkan kolesterol dan mengurangi risiko kanker tertentu.
6. Rempah-rempah
Kayu manis membantu menurunkan kolesterol dan menstabilkan gula darah. Jahe membantu memperbaiki kesehatan pencernaan, dan mengandung antiinflamasi. Manfaat jahe sebagai pencegah kanker juga tengah dipelajari. Sementara sifat antiinflamasi kunyit diyakini dapat memperlambat perkembangan penyakit Alzheimer serta mengurangi risiko kanker.
7. Yogurt
Yang terbaik adalah yogurt polos. Kandungan kalsium, magnesium, Vitamin B-2 & B-12, dan probiotik yang dikenal sebagai bakteri baik dalam usus, bermanfaat menyehatkan sistem pencernaan serta kekebalan tubuh. Konsumsi yogurt secara teratur juga diyakini membantu menurunkan kolesterol.
8. Cokelat hitam
Jenis cokelat ini menawarkan manfaat baik bagi sistem kardiovaskular serta perlindungan dari kanker. Tak hanya itu, mengonsumsi cokelat hitam juga bisa membangkitkan suasana hati yang baik untuk kesehatan emosional dan mental.
9. Salmon
Salmon kaya omega-3 asam lemak dan protein, rendah kalori, rendah lemak jenuh, dan memiliki sifat antiinflamasi. Manfaat kesehatan ikan salmon termasuk pencegahan diabetes, Alzheimer, kanker serta menyehatkan sistem kardiovaskular.
10. Brokoli
Brokoli penuh dengan vitamin seperti asam folat, vitamin A, B6 dan K. Mineral seperti kalsium dan kalium membuatnya lebih sehat. Brokoli dianggap sebagai makanan penyembuhan yang diaktifkan oleh phytochemical indole-3-carbinol dan sulforaphane, membantu melawan kanker.
Langganan:
Postingan (Atom)